Pages

Rabu, 28 Mei 2014

Marmut (Guinea Pigs)

Nah, sebelumnya saya sudah menjelaskan tentang 7 binatang terlucu di dunia persi andri hendi hehehehe,,, sekarang saya akan mencoba membahas satu persatu ke 7 binatang tersebut.

Marmut
Guinea Pigs (marmut) adalah binatang cerdas dan pendiam. Sebagai hewan soliter, jika kamu sudah mempunyai ikatan yang kuat , mereka dapat melompat di sekitar Anda, menyambut Anda dengan berbagai suaranya. Guinea pigs tidak memerlukan banyak waktu Anda seperti hewan peliharaan lainnya, tetapi jika anda meluangkan lebih banyak waktu dengannya , mereka akan lebih interaktif. Mereka adalah makhluk yang sangat aktif dan menikmati labirin” dan berjalan melalui terowongan.

Mereka dapat bermain dengan mainan, dan jika Anda memiliki lebih dari seekor guinea pigs, mereka akan bermain permainan mengejar satu sama lain. Guinea pigs adalah makhluk sosial dan membentuk suatu urutan kekuasaan, sering didominasi oleh laki-laki. Guinea pigs tidak beradaptasi dengan baik terhadap perubahan dalam lingkungan mereka atau makanan.Hair barbering (mengunyah bulu) dapat terjadi dalam situasi stres dan berdesak-desakan.

Marmut yang biasanya masyarakat Indonesia kenal sebagai Tikus Belanda atau dalam bahasa Inggrisnya disebut Guinea Pigs, adalah spesies hewan pengerat yang masuk ke dalam famili Caviidae dan genus Cavia. Tikus belanda tidak berasal dari Belanda tetapi berasal dari wilayah Andes. Hewan ini banyak dijadikan hewan peliharaan oleh manusia. Tikus belanda sering kali salah disebut sebagai marmut / marmot, hewan lain yang mirip tetapi berukuran lebih besar.

Marmut umumnya hidup di daerah pegunungan, seperti Alpen atau Pirenia di Eropa, Pegunungan Rocky atau Sierra Nevada di Amerika Serikat, dan Kanada bagian utara. Marmot umumnya membuat sarang di dalam tanah dan melakukan hibernasi selama musim dingin. Kebanyakan marmot tergolong hewan sosial; marmot berkomunikasi satu sama lain dengan siulan nyaring, terutama jika merasa ada bahaya. Nama marmot berasal dari bahasa Latin mures monti ("tikus gunung"), dari bahasa Latin Klasik mures alpini ("tikus Alpen").

Hewan lain yang berukuran serupa tetapi lebih bersifat sosial, anjing prairi, tidak digolongkan dalam genus Marmota, tetapi dalam genus Cynomys. Sementara itu, dalam bahasa Indonesia, tikus belanda (guinea pig) sering disebut juga sebagai marmot, walaupun sebenarnya hewan pengerat tersebut berasal dari famili yang berbeda. Makanan utama marmot ialah tumbuh-tumbuhan, misalnya rumput-rumputan, buah beri, lumut kerak, lumut daun, akar-akaran, dan bunga.

Jenis - jenis Marmut
1. ABBYSSINIAN
Jenis Abyssinian Guinea Pigs sangat khas penampilannya. Mereka memiliki pola bulu rambut berputar terdiri dari 8 sampai 10, yang disebut mawar. bisa dikatakan mereka sedang mengalami ‘bad hair day’, tapi itu hanya bagian dari daya tariknya.

JENIS ABBYSSINIAN

2. AMERICAN 
Jenis American adalah guinea pigs yang sangat banyak dipelihara.Karena perawatanya yang mudah,american merupakan jenis bulu pendek,dan terdapat berbagai corak dan warna yang bervariatif.

JENIS AMERICAN

3. PERUVIAN
Jenis Peruvian merupakan guinea pigs long hair, dengan ciri - ciri memiliki rambut yang panjang dan akan terlihat jabrik-jabrik. Guinea pigs jenis ini memerlukan perawatan yang sangat extra , tetapi kalau bulunya sudah mulai panjang dan perawatnnya pun bagus , dijamin gabakalan kecewa deh sob.

JENIS PERUVIAN

4. SHELTIE atau SILKIE
Jenis Sheltie atau silkie adalah guinea pigs jenis long hair juga, sebenernya hampir sama dengan jenis guinea pigs PERUVIAN, hanya saja jenis SHELTIE atau SILKIE ini memiliki bulu yang halus dan teratur.

JENIS SHELTIE atau SILKIE

5. TEDDY GUINEA PIGS
Jenis Teddy guinea pigs , seperti namanya teddy guinea pigs ini memiliki bulu seperti teddy bear. Dengan bulu yang pendek dan lembut , jenis teddy guinea pigs ini sangat jarang ada di indonesia tentunya sob.

JENIS TEDDY GUINEA PIGS

6. TEXEL GUINEA PIGS
Jenis Texel guinea pigs , guinea pigs jenis ini sangat jarang ditemukan di indonesia. guinea pigs jenis ini memiliki ciri - ciri  bulu yang ikal , seperti rambut artis di luar negeri , guinea pigs jenis ini sangat sering memenangkan beberapa kompetisi dunia.

JENIS TEXEL GUINEA PIGS

7. WHITE CRESTED GUINEA PIGS
Jenis White Crested Guinea Pigs, Merupakan jenis american juga atau disebut juga american crested, kenapa jenis ini dijadikan jenis sendiri ? 
karena jenis WHITE CRESTED guinea pigs ini sekilas seperti menggunakan mahkota di kepalanya, dengan corak putih di kepalanya.

JENIS WHITE CRESTED GUINEA PIGS

8. SKINNY GUINEA PIGS
Jenis skinny guinea pigs adalah guinea pigs yang tidak biasa, yaitu ciri - ciri dari jenis ini tidak memiliki bulu, di indonesia sepertinya belum ada yang memeliharanya, tapi di USA jenis skinny pigs lumayan digemari loh,

JENIS SKINNY GUINEA PIGS

Referensi :
  • http://ultrakelincicamp.blogspot.com
  • http://id.wikipedia.org

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogroll

About